Membuka Diri Membuat hidup menjadi berkat
Foto bersama |
Setiap tahun laskar PPMF mengadakan agenda keluar yang biasanya dilakukan pada awal-awal tahun. Kegiatan luar dapat berupa weekend, rekoleksi, ziarah, wisata rohani, retret, dll. Kegitan keluar ini bertujuan untuk mempererat paguyuban, membangun sinergi, mengakrabkan para laskar, evaluasi kegiatan dan pembuatan program untuk tahun berikut. Pada tahun 2018 ini agenda keluar yang dilaksanakan oleh para Laskar PPMF berupa Rekzir (Rekoleksi Ziarah).
Foto sebelum pulang |
Rekoleksi ini diadakan pada tanggal 27-28 Januari 2018 yang bertempat di Villa "The Top" yang berada di Kopeng, Salatiga, dan diikuti oleh 18 laskar PPMF. Acara dimulai pada pukul 17.30 dengan doa pembukaan dilanjutkan ice breaking untuk mencairkan suasana dan membangun suasana akrab.
Para Cowok Foto |
Kemudian para cewek... |
Sesi selanjutnya adalah sharing dari para peserta tentang suka dan duka mengikuti PPMF. Acara hari pertama diakhiri dengan doa meditatif : "Blessing the world".
Acara Malam |
Minggu pagi udara Kopeng sejuk dan cerah. Para Laskar PPMF bersiap untuk memuji Tuhan di Gereja St. Yusuf Getasan. Misa yang sederhana namun khidmat berlangsung selama kurang lebih satu jam. Sebelum pulang para laskar menyempatkan diri berfoto dengan Pastur dari ordo MSF yang memimpin misa. Acara dilanjutkan dengan evaluasi dan membuat rencana kegiatan tahun 2018, serta pembagian tugas masing-masing bidang (rosok, awul-awul, survei/anjangsana, beasiswa, publikasi, dll).
Bersama Rm. Mikael Msf |
Memang Laskar PPMF adalah perosok sejati, yang tidak pernah lepas dari kebiasaan yang sederhana apa adanya. Santap siang terakhir dilakukan di teras depan kamar Villa "The Top" (lihat foto dibawah)
Ampun Pak.... :D |
Setelah Rekoleksi selesai, dilanjutkan ziarah ke Taman Doa "Maria Ratuning Katentreman Lan Karaharjan" di Gantang. Taman Doa ini diberkati Oleh Uskup Agung Semarang Mgr. Robertus Rubiyatmoko pada tanggal 30 Oktober 2017.
Para laskar PPMF berdoa dan memohon restu Bunda Maria untuk pribadi dan untuk perkembangan dan keguyuban PPMF untuk-tahun berikutnya.
Selesai ziarah rombongan sempat mampir belanja di Kopeng dan menikmati ronde "Jago" yang rasanya maknyus, di Kota Salatiga.
Foto di Gantang |
Semoga acara rekoleksi dan ziarah ini membangkitkan kembali semangat dan passion para laskar PPMF untuk semakin guyub dan semakin berusaha memberikan yang terbaik untuk dunia, selagi para anggota PPMF masih kuat. Dan semoga kegiatan dan pelayanan para anggota PPMF bisa menjadi berkat bagi sesama.
Jangan Padamkan Semangat Itu...
Biarlah hidup ini selalu menjadi berkat !!!!
Samuel PPMF
Mantap..!
BalasHapusMaju terus laskar PPMF.
Semoga hidup ini terus menjadi berkat bagi sesama...